Cara Meningkatkan Penghasilan Google AdSense

Cara Meningkatkan Penghasilan Google AdSense - Kembali lagi bersama saya Anas Blogging Tips. Kali ini kita akan kembali membahas masalah seputar Google AdSense. Jika sobat masih belum paham apa itu Google AdSense bisa mengunjungi artikel Pengertian Dan Penjelasan Google AdSense. Dan jika sobat sudah diterima menjadi Publisher Google AdSense bukan berarti tugas sobat sudah selesai, maka tugas sobat selanjutnya adalah mencari hasil dari akun yang sudah sobat dapatkan tersebut.

Cara Meningkatkan Penghasilan Google AdSense by Anas Blogging Tips
Di tahun 2015-2016 banyak sekali blogger-blogger bermunculan dan sekarang hampir semua blogger sudah mempunyai akun Google AdSense entah itu hasil dari mendaftar sendiri, membeli atau yang lain nya. Tapi sebagian besar dari mereka masih belum tahu bagaimana cara meningkatkan penghasilan dari akun Google AdSense nya. Sebenarnya ada banyak cara yang bisa sobat lakukan untuk mendapatkan earning dan sobat harus mencoba trial & error agar bisa mendapatkan hasil terbaik. Tapi saya juga akan memberitahu sobat beberapa Cara dan Tips Jitu yang saya lakukan untuk bisa meningkatkan Penghasilan dari Google AdSense.

1. Niche Blog

Hal pertama yang menjadi peran penting untuk bisa meningkatkan penghasilan dari Google AdSense adalah niche blog. Istilahnya, beda blog beda rasa. Jika sobat benar-benar ingin mendapatkan hasil yang besar maka saya anjurkan sobat untuk membuat sebuah blog Inggris, seperti yang kita ketahui dengan membuat blog inggris maka kita bisa menjangkau seluruh orang di dunia. Tetapi, sobat juga harus pintar menentukan niche untuk blog inggris tersebut. Niche yang bisa mendatangkan nilai CPC yang besar adalah niche Insurance atau Asuransi. Maka tak heran jika banyak mastah blogger di luar sana yang mempunyai banyak blog inggris berniche Insurance. Maka sobat juga bisa untuk mencobanya.

2. Template Blog

Template blog juga bisa mempengaruhi earning Google AdSense sobat. Untuk mengkombinasikan dengan niche Insurance maka sobat harus memilih template berwarna dasar putih karena dengan warna dasar putih akan bisa meningkatkan CTR atau jumlah klik, tapi sobat juga harus bisa membuatnya tampil cocok dengan niche blog sobat. Dan jangan lupa untuk tetap memperhatikan kenyamanan pengunjung sehingga pengunjung tetap nyaman di blog sobat dan hal ini bisa meningkatkan minat pengunjung memberikan sumbangan klik iklan pada blog sobat.

3. Penempatan Iklan

Selanjutnya sobat harus bisa memaksimalkan penempatan iklan pada blog sobat. Banyak yang bilang bahwa penempatan iklan di sidebar paling atas efektif, tetapi seperti yang sudah saya katakan diatas bahwa beda blog beda rasa, artinya jika penempatan iklan di sidebar cocok di blog orang belum tentu efektif jika diterapkan di blog sobat. Tetapi saya mempunyai beberapa penempatan iklan favorit yang bisa menarik perhatian pengunjung untuk mengklik nya. Pertama adalah di atas judul post pada homepage. Pada pertama kali pengunjung mengunjungi blog sobat tentu mereka akan melihat dari sisi atas artinya sebelum membaca judul-judul artikel di blog sobat maka mereka akan melihat iklan terlebih dahulu, ini akan meningkatkan kemungkinan klik iklan pada blog sobat. Selanjutnya adalah di awal artikel samping paragraf atau pada tengah post. Dengan menyajikan konten bersama iklan bisa jadi visitor akan dengan sukarela mengklik nya sebagai donasi. Tetapi sobat harus tetap memperhatikan kenyamanan pengunjung jika dengan penempatan iklan sepertu itu lalu visitor sobat menurun maka segera ganti posisi penempatan iklan nya. Lakukan lah banyak banyak experiment sehingga sobat bisa menemukan tempat terbaik dalam menempatkan iklan Google AdSense sobat.

4. Semakin Besar Traffic Semakin Besar Earning

Kumpulkan visitor sebanyak-banyak nya tetapi usahakan visitor yang datang adalah visitor organik sehingga Google masih bisa mempercayai blog sobat sebagai Publisher nya. Sebenarnya banyak sekali cara untuk mendapatkan traffic yang tinggi. Silahkan terus update saja blog sobat dengan konten-konten berkualitas dan fresh lalu lakukan promosi serta link building dengan rutin maka visitor akan secara otomatis visitor datang ke blog sobat. Dengan terus mengumpulkan banyak visitor maka bisa meningkatkan earning dari Google AdSense
Mungkin hanya ada 4 cara dan tips saja yang bisa saya berikan untuk hari ini dalam Meningkatkan Penghasilan Google AdSense sobat. Tentunya setiap orang sudah diatur rezeki nya masing-masing tetapi kita harus tetap berusaha semaksimal mungkin. Tetap lakukan experiment dan percobaan sebanyak-banyaknya saja sampai sobat benar-benar mendapatkan hasil yang diinginkan.

Dan silahkan follow Anas Blogging Tips untuk terus mengetahui Panduan, Trik, Dan Tips Lengkap Lain nya Tentang Blogging serta nantikan artikel berikutnya ya.

Terima kasih sobat telah membaca artikel "Cara Meningkatkan Penghasilan Google AdSense". Sobat tidak diperbolehkan untuk menyalin (copy-paste) segala dan keseluruhan konten 
Anas Blogging Tips

0 Response to "Cara Meningkatkan Penghasilan Google AdSense"

Post a Comment